Translate

Search this blog

Tumis rucola jagung muda

Bahan-bahan :
125 gram rucola (bisa diganti dengan kangkung)
100 gram jagung muda, dipotong kecil-kecil
2 paprika/cabai hijau, dipotong tipis
3 bawang merah, diiris tipis
3 bawang putih, diiris tipis
2 cabai caplak, diiris tipis
30 ml minyak
100 ml air untuk melunakkan jagung
10 ml kecap asin
garam dan lada secukupnya



Cara memasak :
1. Tumis bawang dan cabai di atas minyak yang mulai panas. Setelah tercium harumnya, masukkan potongan jagung muda (Gambar 1). Tambahkan kecap asin dan tuang air. Setelah air menyusut, masukkan rucola.
2. Aduk rucola sambil menambahkan garam dan lada. Rucola juga akan mengeluarkan air. Kompor dapat dimatikan saat rucola sudah layu. 




Hidangan siap disajikan :


Porsi untuk 2 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar