200 gram daging/fillet ikan, dipotong selebar 4 cm
4 bawang merah
2 bawang putih
2 cabai caplak/merah
1 batang sereh
1 daun jeruk
2 kemiri
2 cm jahe
3 cm kunyit
200 ml santan
garam dan lada secukupnya
30 ml minyak untuk menumis
Cara memasak :
1. Haluskan bumbu dapur kecuali sereh dan daun jeruk. Kemudian tumis kesemuanya di dalam minyak yang mulai panas.
2. Setelah mulai tercium harum bumbu, masukkan potongan ikan. Balik rata. Tambahkan garam dan lada secukupnya. Setelah mulai terlihat lebih kecoklatan, tuang santan.
3. Masak sampai santan mengental. Atur rasa kembali dengan garam dan gula secukupnya. Matikan kompor, hidangan siap disajikan.
Hidangan siap disajikan :
Porsi untuk 2 orang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar