Translate

Search this blog

Ayam rica-rica

Bahan-bahan :
250 gram ayam (2 paha ayam), direbus setengah matang
3 bawang putih
4 bawang merah
2 kemiri
1 ruas jahe
1 ruas langkuas, dimemarkan
3 cm kunyit
4 cabai caplak
8 cabai keriting
3 daun jeruk
2 batang sereh, dipotong kecil dan dimemarkan 
secukupnya gula jawa merah dan garam
sedikit bagian jeruk Lemon
50 ml minyak untuk menumis





Cara memasak :
1. Rebus ayam sampai setengah matang, tiriskan dan sobek dagingnya dengan garpu. Peras jeruk lemon di atasnya lalu tambahkan garam dan lada. Lumuri sampai merata dan diamkan.
2. Tumis utuh bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, tomat, cabai, dan kemiri ke dalam minyak panas. Setelah terlihat mengkilap dan berwarna kuning kecoklatan, angkat dan haluskan (dapat juga diblender).
3. Tumis kembali bahan halus bersama langkuas, sereh, dan daun jeruk. Sampai tercium harum, tambahkan garam dan lada juga gula jawa merah. Sambil mengaduk bahan, masukkan ayam yang sudah sudah dilumuri air lemon tadi. Koreksi rasa dengan garam dan gula jawa merah secukupnya.
4. Aduk bumbu dan ayam secara merata. Sampai semua bagian ayam matang dan rata dengan bumbu, kompor dapat dimatikan. Hidangan siap disajikan. 



Hidangan siap disajikan :

Porsi untuk 2 orang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar